Dampak Buruk Memakan Makanan Haram



Islam Merupakan agama yang paling lengkap dari agama lainnya. Mulai dari gaya hidup cara ibadah, cara makan dan minum, ketentuan halal-haram, dan lain-lain. Semua ini sudah di atur.

Nah disini kita akan mempelajari/mendalami lebih lanjut tentang makanan haram. disini saya akan memberikan sebuah pengetahuan/informasi tentang dampak buruk memakan makanan haram.

{tocify} $title={Table of Contents}

Tidak Diterimanya Amal Ibadah Oleh Allah SWT


Ibnu Abbas berkata bahwa Sa'ad bin abi Waqash berkata kepada Nabi Muhammad SAW, "Ya Rasulullah, doakanlah aku agar menjadi orang yang dikabulkan doa-doanya oleh Allah SWT". Apa jawaban Rasulullah, "Wahai Sa'ad perbaikilah makananmu (makanlah makanan yang halal) niscaya engkau akan menjadi seorang yang selalu dikabulkan doanya. Dan demi jiwaku yang ada tangan-nya sungguh jika ada seseorang yang memasukan makanan haram ke dlam perutnya, maka tidak akan diterima amalnya selama 40 hari dan seorang hamba yang dagingnya tumbuh dari hasil menipu dan riba, maka neraka lebih layak untuknya" (Hadist riwayat At-Thabrani)

Tidak Terkabulnya Doa-doa


Rasulullah bersabda "Seorang lelaki melakukan perjalanan jauh rambutnya kusut, mukanya berdebu mengadahkan kedua tangannya ke langit dan mengatakan, "Wahai Rabbku! padahal makanannya haram dan mulutnya disuapkan dengan yang haram maka bagaimanakah akan diterimanya doa itu?" (HR Muslim).

Mengikis Keimanan


Rasulullah SAW bersabda, "Tidaklah peminum khamr, ketika ia meminum kamhr termasuk seorang mukmin" (HR Bukhari dan Muslim)

Menancapkan Pelakuknya Ke Neraka


Rasulullah SAW bersabda, "Tidaklah tumbuh daging dari makanan haram kecuali neraka lebih utama untuknya" (HR At-Tirmidzi)

Jadi wahai saudara-saudaraku seiman jangalah kamu memakan makanan yang haram karena itu merupakan suatu tindakan dilarang keras oleh Allah SWT.

Sekian dulu semoga bisa bermanfaat bagi kalian semua. Jangan lupa share artikel ini ya.

Lebih baru Lebih lama